Thursday, April 9, 2009

Cidera Stoner Mulai Membaik

Penulis : adeiwanst.wordpress.com

Manajer tim Ducati, Livio Suppo, mengatakan bahwa cedera di pergelangan tangan Stoner sekarang telah jauh lebih baik, tetapi akan lebih buruk jika Stoner tidak melakukan operasi pada tahun lalu saat akhir musim balap.

Juara dunia 2007 tersebut kembali mencederai cedera lama di pergelangan tangannya saat di Brno dan Misano tahun lalu, cedera lama tersebut “terbuka” kembali dan meregangkan staple yang mengikat tulangnya sejak 2003.

Stoner melakukan pembedahan pada Kamis tanggal 30 Oktober tahun lalu dan tidak melakukan putaran lap yang panjang di tiga ujicoba pra-musim 2009 di Sepang, Qatar dan Jerez.

Suppo menolak membenarkan seberapa buruknya hal tersebut, tapi mengakui bahwa pergelangan tangan Stoner mungkin tidak akan seperti semula kembali.

“Karena kami belum mulai balapan kami tidak dapat mengatakannya (bagaimana sebenarnya), tapi dia (Stoner) lebih gembira daripada ujicoba pertama di Sepang yang sulit bagi dia,” ujar Suppo.

“Saat di Qatar Stoner telah agak membaik dan di Jerez dia lebih baikan lagi. Ini pembedahan yang besar. Seperti tiga pembedahan jadi satu. Satu di tulang, satunya lagi membersihkan disekeliling tulang tersebut. Ini tidaklah mudah. Perlu waktu untuk dapat pulih kembali.

“Mungkin dia tidak akan lagi dapat seperti semula. Seperti kaki Mick Doohan yang tidak lagi dapat seperti sebelumnya, tapi dia masih dapat mengendarai dan masih dapat memenangi lima kejuaraan. Jadi saya tidak mengatakan tidaklah mungkin bagi pergelangan tangan Casey dapat seperti sebelumnya, tapi pastinya dia dapat menjalani hidup dengan hal tersebut.

“Pembedahan adalah sesuatu yang dapat menghentikan sesuatu yang dapat menjadi parah. Pergelangan tangannya itu benar-benar buruk.”

Stoner sendiri mengatakan bahwa dia membatasi gerakan pergelangannya ke atas ataupun ke bawah tapi hanya ke kiri ataupun ke kanan dengan tangan kirinya.

No comments:

Post a Comment